Senin, 19/06/23 telah dilaksanakan Upacara penghormatan bendera dan doa bersama oleh seluruh Pegawai dalam lingkup Kantor Kementerian Agama Kabupaten Luwu Utara di lapangan Upacara Kantor Kementerian Agama Kabupaten Luwu Utara. Kegiatan yang dilaksanakan disetiap tanggal 17 bulan berjalan ini merupakan kegiatan wajib yang dilaksanakan oleh seluruh satuan kerja di bawah Kementerian Agama Pusat dan Daerah Sesuai dengan keputusan Menteri Agama Nomor 2 tahun 2021.
Kasi Bimas Islam, Muh. Alwi sangat mengapresiasiasi adanya pembagian petugas upacara secara bergilir disetiap lembaga dan unit kerja. “Terima kasih kepada petugas upacara yang telah melaksanakan amanah dengan baik, anggap saja ini adalah proses belajar,” tuturnya. Pelaksana Petugas upacara kali ini adalah Kepala KUA Kecamatan Baebunta beserta seluruh jajarannya.
Alwi juga menegaskan bahwa adapun tujuan dari pelaksanaan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan rasa nasionalisme, pengabdian tanggung jawab, meningkatkan kedisiplinan serta pelaksanaan gerakan revolusi mental pegawai guna memperkokoh kehidupan berbangsa dan bernegara.
“ Baris berbaris adalah suatu wujud latihan fisik guna menanamkan disiplin, patriotisme, tanggung jawab serta membentuk sikap lahir dan bathin yang diarahkan pada terbentuknya suatu perwatakan yang akan menumbuhkan sikap jasmani yang tegap dan tangkas, rasa persatuan, disiplin sehingga dengan demikian senantiasa dapat mengutamakan kepentingan tugas diatas kepentingan individu, dan secara tak langsung juga menanamkan rasa tanggung jawab”, jelas Alwi. (*Nrd)