Berita

Tangkal Radikalisme, Polres Luwu Utara Beri Penyuluhan Kamtimbas di MTsN Luwu Utara

Selasa, 29 Agustus 2023 14:41 WIB
  • Share this on:

Masamba (Humas Lutra) - Satuan Pembinaan Masyarakat (Satbinmas) Polres Luwu Utara melakukan kunjungan dan pembinaan kepada siswa MTsN Luwu Utara dalam rangka “Operasi Bina Waspada Lipu 2023” di wilayah hukum Polres Luwu Utara, Selasa (29/8).
Kegiatan yang berlangsung di Aula MTsN Luwu Utara ini mengangkat tema Kita Wujudkan Situasi Kamtimbas yang aman dan Kondusif Bebas dari Ancaman Terorisme dan Radikalisme Menjelang Pemilu Tahun 2023 di Wilayah Polres Luwu Utara.
Iptu K.Tri Gunawan SH., MH saat membawakan materi menjelaskan bahwa adanya penyuluhan ini  guna memelihara keamanan dan ketertiban Masyarakat. Khususnya pelajar untuk selalu menjaga ketertiban salah satunya saat berkendara.
“Ketika berkendara harus lengkap, misalnya ada kaca spion, kondisi kendaraan layak pakai, kemudian menggunakan helm, tidak boleh berboncengan lebih dari satu orang, tidak kebut-kebutan demi ketertiban umum,” tegasnya, Selasa (29/8).


Lebih lanjut ia menjelaskan bahwa perlunya menangkal radikalisme, untuk menghindari ancaman terorisme sejak dini. Seperti tidak melakukan kekerasan dan bullying. Kemudian selalu menanamkan nasionalisme dalam diri.
“Menangkal radikalisme dapat di atasi dengan moderasi beragama dalam artinya kita itu harus memilih jalan tengah tidak berlebihan dan tidak juga mengorbankan agama kita,” ujarnya, Selasa (29/8).
Dra Nurpah selaku kepala madrasah dalam sambutannya memberikan apresiasi dan terima kasih kepada pihak kepolisian karena telah memberikan materi yang sangat penting untuk para siswa. Selain itu ia mengimbau kepada siswa untuk mengikuti materi dengan baik dan menerapkan dalam kehidupan sehari-hari.

Editor:
Norhafizah
Kontributor:
Norhafizah
Penulis:
Norhafizah
Fotografer:
Norhafizah

Kalender

November 2024
MIN SEN SEL RAB KAM JUM SAB

Gallery

  • -
  • Piagam Penghargaan-Kinerja Anggaran Terbaik
  • Wajib Halal 2024